Pages

17/02/19

INFO TEST TOEFL ITP 2019

Kurang lebih satu minggu yang lalu saya mengikuti tes TOEFL ITP lagi setelah lima tahun nggak pernah ikut tes ini. Saya ingin punya sertifikat toefl untuk jaga-jaga, kalau ada beasiswa lagi tahun ini dan saya pengen ikut jadi udah punya sertifikat bahasa inggris yang masih berlaku. Kemudian saya mulai cari info tes ini di beberapa lembaga. Setelah browsing, saya menemukan tiga lembaga yang lokasinya dekat dengan rumah atau kantor saya, saya pun mendapat nomer telepon, web dan wa yang bisa saya hubungi. Berikut lembaga, info kontak dan biayanya per bulan Februari 2019:


1. LBI UI  (http://lbifib.ui.ac.id), biaya tes Rp 575000
2. ILP Pancoran (https://www.ilp.co.id/), WA 0811-8499-991 biaya tes Rp 545000
3. Pusat Pengembangan Bahasa UIN Ciputat (http://pusatbahasa.uinjkt.ac.id/), WA0895635347789 biaya Rp 510000

Setelah menghubungi ketiga lembaga tersebut, ternyata jadwal yang cocok dengan saya adalah di ILP. Sepertinya harus daftar kira-kira 2 minggu sebelum tanggal tes, karena biasanya cepat penuh. Ok, sekian infonya, good luck untuk yang tes. Oh ya, satu tips dari saya ketika mengerjakan soal listening: dengarkan baik-baik dan pahami percakapan dan pertanyaan, jangan melihat ke pilihan jawaban sebelum percakapan dan pertanyaannya selesai, karena kadang kita ke distract ketika melihat pilihan jawaban dan malah nggak fokus mendengarkan pertanyaannya. Semoga tips ini membantu.



Ashry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar