Pages

07/06/19

MUDAHNYA BERZAKAT MELALUI WEBSITE KITABISA.COM


picture from here


Halo,
Saya mau berbagi pengalaman mudahnya menyalurkan zakat melalui website Kitabisa.com. Tadinya saya hanya tahu website ini hanya untuk memberikan donasi untuk proyek-proyek bantuan tertentu saja. Ternyata kemarin ketika saya browsing untuk mencari lembaga penyalur zakat, saya menemukan webiste kitabisa.com. Di sini, kita bisa memilih lembaga-lembaga zakat dan juga beberapa proyek penggalangan dana zakat untuk memberikan bantuan-bantuan tertentu, misalnya untuk pendidikan, penyembuhan, dll. Di sana juga sudah jelas berapa dana yang sudah terkumpul dari tiap lembaga tersebut. Bagi saya ini sangat memudahkan. Jadi saya bisa memilih mau zakat di lembaga yang mana atau mau zakat untuk proyek bantuan yang mana. Selain itu, proses pembayaran dan notifikasi kalau kita sudah membayar juga cepat. Kita nggak perlu melakukan konfirmasi pembayaran kalau nominal yang kita transfer sesuai dengan yang diminta (Jumlah donasi plus kode uniknya). Karena pengalaman saya di webiste beberapa lembaga zakat, kita harus melakukan konfirmasi lagi setelah melakukan pembayaran. Atau, konfirmasi email masuknya agak lama. Intinya, saya merasa praktis banget deh berzakat melalui website Kitabisa.com ini. Selamat berzakat teman-teman!



Jakarta, 8-6-2019

Ashry


*Postingan ini bukan postingan bersponsor, murni dari pendapat pribadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar